pakai baju biar menarik wajib patuhi aturan berikut!
" motioncloth.com - brand clothing
yang berfokus untuk merilis t-shirt dan hoodie dengan desain urban dan postive
campaign "
Pasti kamu sering
dong memakai kemeja, sweater atau kaos kaki? Beberapa di antara
kalian juga mungkin terbiasa menggulung lengan baju atau memakai kaos buat
dalaman kemeja. Nah, ternyata kebiasaan sehari-hari ini juga ada aturannya loh.
Tujuannya biar kamu bisa tampil maksimal. Yuk, simak penjelasannya berikut ini:
1. LENGAN BAJU JANGAN
SELALU DIGULUNG
Saat pakai baju atau
kemeja lengan panjang, kita suka menggulungnya biar terlihat lebih simpel. Tapi
sebaiknya jangan digulung terus sampai berjam-jam ya. Coba buka gulungan baju
setidaknya satu jam sekali. Jadi, kalau di waktu yang sama kamu harus tampil
dengan lengan panjang, bekas gulungannya enggak bakal kelihatan.
2. SESUAIKAN KERAH
KEMEJA DENGAN BENTUK WAJAH
Mungkin banyak yang
belum tahu yaa kalau bentuk kerah kemeja berhubungan sama wajah pemakainya.
Walaupun enggak terlalu kelihatan, tapi kerah kemeja yang pas dengan bentuk
wajah bakal membuat kita terlihat lebih menarik.
Jadi, untuk kamu yang
berwajah lebar, sebaiknya pilih kerah berbentuk menyempit agar wajah kamu
terlihat lebih slim. Terus buat pemilik wajah oval, kerah berbentuk
klasik bisa jadi pilihan tepat. Sementara buat yang wajahnya memanjang atau
kecil di dagu, kamu bisa mencoba kerah kemeja yang bentuknya melebar.
3. PERHATIKAN KANCING
JAKET ATAU COAT KAMU
Meski berukuran kecil,
pemakaian kancing butuh perhatian khusus. 'Peraturannya', kancing bagian atas
dari jaket atau coat bisa dibuka atau dipasang. Untuk kancing tengah
sebaiknya selalu dalam keadaan tertutup. Sementara kancing paling bawah, selalu
posisikan dalam keadaan terbuka.
4. JANGAN RAGU BUAT
BELI SEPATU BAGUS.
Kita semua pastinya
tahu dong, sepatu yang berkualitas bagus biasanya enggak murah dan butuh
perhatian khusus. Jadi, buat maksimalin penampilan kamu, jangan ragu-ragu buat
memilih sepatu yang pas di kaki kamu, dengan kualitas yang bagus. Kalau belum
ada duitnya bisa menabung dulu. Kalau sepatunya sudah dibeli, jangan males buat
merawatnya ya.
5. PILIH GANTUNGAN
BAJU BERBAHAN KAYU
Di pasaran, kita bisa
menemukan banyak hanger atau gantungan baju dari plastik atau besi. Padahal,
sebaiknya kamu memakai gantungan baju yang berbahan kayu. Bahan ini bisa
menyerap kelembaban berlebih di pakaian. Dan material alami seperti kayu bisa
membuat baju lebih awet.
6. PAKAI IKAT
PINGGANG
Kenapa di
celana jeans kamu ada slot ikat pinggang? Ya tentu tujuannya biar
kamu memakai belt yang bisa bikin penampilan makin menawan. Jadi,
alasan pakai ikat pinggang bukan hanya untuk menyesuaikan celana yang kebesaran
yaa. Saat memilih ikat pinggang, sesuaikan juga motif atau warnanya dengan
sepatu yang akan kamu pakai.
7. JANGAN SAMPAI
T-SHIRT KEMEJA KAMU KELIHATAN
Banyak cowok-cowok
yang memakai dalaman t-shirt di balik kemejanya. Tapi kalau sampai kelihatan,
penampilan jadi enggak banget deh. Jadi, kalau kamu tetap memilih t-shirt
sebagai underwear, pastikan seluruh bagiannya sudah tertutup sama
kemeja. Caranya, kancingkan kemeja sampai bagian atas yang bisa
menyembunyikan t-shirt.
Dari pada t-shirt kamu
keliahatan, lebih baik kamu tidak memakai kaos sekalian. Atau bisa juga memakai
vest buat melapisi bagian luar kemeja kamu.
Sudah tahu kan cara
tampil maksimal buat outfit kamu sehari-hari. Jadi, jangan sampai
look kamu enggak menarik karena kesalahan-kesalahan simpel dalam berpakaian
yaa.
Komentar
Posting Komentar